DTIK Festival sebagai ajang tiap tahun agar masyarakat mengetahui perkembangan tentang masalah digitalisasi dan teknologi tepat guna, edukasi, dan kegunaan teknologi di Kota Denpasar. Denpasar Teknologi dan Komunikai (DTIK) Festival sudah menjadi ajang pameran tahunan Pemkot Denpasar dalam bidang Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK).

Memasuki kawasan Lumintang Denpasar kita dapat melihat booth besar bertuliskan DTIK Festival dihiasi lampu dan kain warna-warni. Ada beberapa booth dari perguruan tinggi dan industri dibidang TIK yang ikut memamerkan produk inovasinya. Salah satunya adalah boothnya STIKI Indonesia yang bisa kalian kunjungi di sebelah timur pintu utama. Banyak produk inovasi yang dipamerkan mulai dari game, animasi, IOT, hingga produk start up binaan Inkubator Bisnis STIKI Indonesia.

Kali ini INBIS Indonesia memamerkan tiga produk inovasi yaitu REZVAC, SEGOEDANG, dan PANDANA. Mungkin dari kalian ada yang belum kenal apa itu REZVAC, SEGOEDANG, PANDANA, Yuuk kita cek satu-satu:

“REZVAC itu sebuah online booking & payment system yang siap membantu kamu pemilik usaha tour & activities untuk mempermudah dalam mengembangkan bisnis tour & activities yang kamu punya khususnya masalah manajemen reservasi dan pembayaran”.  Dengan online payment yang ada, kamu dengan mudah bisa mengatur manajemen reservasi dan pembayaran di website, sehingga kamu tidak akan kehilangan customer akibat pembatalan pesananya.

Dengan sistem yang terintegrasi kamu tidak perlu sibuk ngurusin content website tour yang kamu punya, karena dalam satu dashboard memungkinkan kamu untuk mengelola sebanyak mungkin website yang kamu punya. Ungkap I Gede Totok Suryawan yang merupakan Dosen STIKI Indonesia sekaligus Founder dari REZVAC. Mau tau lebih lanjut tentang RESVAC yuuk langsung coba di http://rezvac.com.

“Segoedang itu The Hub that Connect People to Rent atau lebih simpelnya betemunya penyewa dan penyedia barang secara online”.

Edy Suardiyana Founder SEGOEDANG menuturkan bahwa SEGOEDANG adalah sebuah aplikasi bisnis yang memungkinkan siapa saja untuk menyewa atau menyewakan barang atau jasa dari siapapun dengan aman dan nyaman. Segoedang mengadopsi konsep bisnis sharing economy di mana jenis bisnis sharing economy (seperti contoh grab dan gojek) tumbuh sangat cepat di Indonesia saat ini.

Saat ini, kita bisa dengan mudah membeli barang melalui Tokopedia, Buka Lapak, ataupun Shopee. Namun, di mana kita harus menyewa jas untuk pesta pertunangan sahabat terbaik kita, yang hanya sehari? Haruskah kita membelinya walaupun kita tahu bahwa kita hanya akan menggunakannya sekali saja?

Segoedang hadir untuk memungkinkan pengguna internet di Indonesia untuk menyewa beberapa barang atau jasa dari pengguna lain atau untuk mendapatkan uang tambahan dengan menyewakan beberapa barang atau jasa mereka ke pengguna lain. Kalau ada yang masih penasaran istilah Segoedang bisa langsung dicek webnya di https://segoedang.com/

“Kalau Pandana merupakan perangkat lunak yang siap menyesuaikan dengan kebutuhan koperasi yang anda miliki (Staf Keuangan Virtual)”.

Ada tiga fitur unggulan PANDANA menurut Founder PANDANA pak Dwi Putra Arsana yaitu Aplikasi Mobile untuk Kolektor, sehingga data tabungan baik setoran maupun penarikan oleh nasabah di lokasi dapat secara realtime terintegrasi dengan server dan dapat diakses langsung di kantor koperasi.  Dashboard Pintar yaitu pusat informasi peforma koperasi yang disajikan dalam bentuk grafik yang sederhana dan informative. Sehingga dengan satu jendela informasi, manajer maupun anggota dapat mengetahui peforma koperasi dan menjadi dasar pengambilan keputusan. Dan yang terakhir yaitu Laporan dengan Sekali Klik dimana PANDANA dapat membuat laporan keuangan dengan sekali klik, buku besar, neraca saldo, laba rugi, dan neraca. Sehingga penguna dapat mengetahui kondisi keuangan dengan cepat. Ingin tau lebih lanjut tentang aplikasi Pandana bisa cek di http://ksp.pandana.id/home.

Selain mengikuti pameran ketiga Tenant INBIS STIKI Indonesia juga menjadi narasumber pada acara Talkshow bersama Inovator PATIK Bali Bapak Ida Bagus Ary Indra Iswara di Creative Inovatif Space DTIK Festival 2018 Lumintang Denpasar. PATIK Bali sebagai produk inovasi papan ketik aksara Bali yang bisa kamu download di google playstore.